KONTRAS.CO.ID – Bupati Dr (C) Sam Sachrul Mamonto, S,Sos, M,Si, menjadi Inspektur Upacara pada Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang ke-120 tahun 2024 di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), yang digelar di Lapangan Ambang Desa Modayag, Rabu (8/5/2024).
Dalam sambutannya bupati menyampaikan bahwa, TMMD merupakan terobosan dari TNI yang melakukan kolaborasi dengan Pemerintah Daerah (Pemda) dalam rangka percepatan pembangunan di daerah pedesaan.
“Kita perlu bersyukur karena boltim menjdi salah satu pilihan dalam pelaksanaan TMMD tahun ini. Program tersebut adalah wujud kepedulian TNI untuk membangun berkelanjutan dalam bentuk peningkatan infrastruktur guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Lanjutnya, program ini tentu saja akan dilaksanakan secara gotong royong antara TNI dan masyarakat setempat, yang bertujuan untuk mempercepat pembangunan di pedesaan serta membangun kebersamaan dalam pembangunan.
“Melalui kesempatan yang berbahagia ini saya meminta kepada segenap pemerintah kabupaten boltim, camat, pemerintah desa dan perangkat desa untuk turut mendukung dan membantu mensukseskan pelaksanaan program TMMD ini agar bisa terwujudnya desa maksimal,” ujarnya.
Diakhir sambutannya, bupati mengucapkan selamat datang dan terimakasih kepada seluruh prajurit TNI yang datang ke kabupaten Boltim untuk melaksanakan program TMMD tahun 2024.
“Selamat datang kepada pranurit TNI yang gagah berani datang untuk menjalani bagian dari dharmabakti sebagai seorang prajurit TNI di Desa Modayag tiga, kecamatan Modayag. Harapan kami kepada prajurit TNI, apapun yang dihasilkan dari program TMMD tahun ini, semoga dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Boltim, khususnya di Desa Modayag tiga,” ucapnya.
“Saya mewakili pemerintah daerah dan mewakili seluruh masyarakat boltim mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk amal bakti prajurit TNI di daerah kami. Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada semua pihak yang turut membantu mensukseskan kegiatan ini,” tutupnya.
Pada kegiatan upacara tersebut, bupati juga melakukan penandatanganan naskah penyerahan kegiatan TMMD ke-120, serta turut membagikan bantuan kepada anak penderita stunting.
Turut hadir dalam upacara pembukaan TMMD, seluruh kepala SKPD se-Boltim, Korem, Kolonel INF Agus Wahyudi, S,ip., Dandim 1303, Letkol INF Fahmi Haris, S,ip., Kasdim 1303 Bolaang Mongondow Achmad Janis serta Kapolres Boltim.
Penulis: VE