Menu

Mode Gelap

News

Zonautara Jalin Kemitraan Dengan RCTI+ Dalam Berbagi Konten


5 Mei 2021 15:38 WITAยท

Zonautara Jalin Kemitraan Dengan RCTI+ Dalam Berbagi Konten Perbesar

kontras.co.id – Media Zonautara.com saat ini menjalin kerjasama secara resmi dengan RCTI+ untuk berbagi konten. Kejasama News Publisher dan Embedded Player RCTI+ itu sudah diujicoba sejak April 2021.

Dalam implementasinya, Zonautara.com akan menayangkan konten RCTI+ berupa live TV dan video on demand di halaman Zonautara.com.

RCTI+ merupakan layanan free-to-air (FTA) yang menyediakan akses menonton program acara televisi dari stasiun TV RCTI, GTV, InewsTV dan MNCTV, baik secara tunda maupun secara langsung (live).

Layanan ini disalurkan melalui streaming internet ke komputer dan/atau perangkat mobile lainnya. RCTI+ juga menyediakan informasi menyeluruh mengenai seluruh program-program acara televisi baik yang sudah tayang, sedang tayang, akan tayang, maupun yang belum akan tayang.

Pemirsa RCTI dan ketiga station TV lainnya kini juga bisa menonton konten RCTI+ melalui kanal khusus yang disediakan oleh Zonautara.com melalui link ini, atau bisa menonton siaran khusus RCTI di setiap akhir artikel.

Sebagai timbal balik, konten-konten yang diproduksi oleh Zonautara.com, akan dipublish juga di laman RCTI+ baik melalui aplikasi mobile maupun lewat akses browser.

“Tentu kerjasama ini akan semakin memperkuat posisi Zonautara.com sebagai media lokal yang berasal dari Sulut sehingga bisa menjangkau pembaca yang lebih luas,” ujar Ronny A.Buol sebagai Pimpinan Redaksi Zonautara.com.

Perjanjian kerjasama antara Zonautara.com dan RCTI+ itu ditandatangani oleh Vice President Director PT MNC Digital Indonesia, Valencia H. Tanoesoedibjo; Coordinator CFO 3 FTA MD Backline RCTI+, Faisal Dharma Setiawan serta Pimred Zonautara.com, Ronny A. Buol.

Baca Berita Lainnya :  Ayo Jalan Sehat Bersama BUMN, Berikut Link Pendaftaran Untuk Kotamobagu dan Boltim
Artikel ini telah dibaca 3 kali

blank badge-check

Penulis Berita

blank blank blank blank
Baca Lainnya

Satu Rumah Warga di Desa Moyongkota Ludes Dilalap Si Jago Merah

29 Agustus 2024 - 03:11 WITA

blank

KPU Bolaang Mongondow Gelar Rakor dan Sosialisasi Tahapan Pencalonan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024

26 Juli 2024 - 12:06 WITA

blank

Konser Kali Kedua di Jakarta, Ed Sheeran Gunakan Music Performer Visa

4 Maret 2024 - 12:02 WITA

blank

Wali Kota Asripan Nani Bersama Forkopimda, Ketua KPU dan Bawaslu Kotamobagu Pantau Kesiapan TPS

13 Februari 2024 - 21:30 WITA

blank

Border, Prosperity dan Security Jadi Fokus Utama Rapat Pimpinan Imigrasi

31 Januari 2024 - 10:15 WITA

blank

Belajar Soal Sistem Keterbukaan Informasi, Komisi II DPRD Tomohon Kunker ke Diskominfo Kotamobagu

16 Januari 2024 - 15:19 WITA

blank
Trending di News