KONTRAS.CO.ID – Dalam rangka Hari Bhakti Imigrasi (HBI) Ke-73 Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Utara melaksanakan kegiatan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kairagi Manado.
Dalam Kegiatan ini turut hadir Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kotamobagu Teddy Kuantano Achmad bersama jajaran.
Bertindak sebagai inspektur upacara, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara, Ronald Lumbuun dimana kegiatan diawali dengan upacara penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Divisi Keimigrasian, Friece Sumolang; Kepala Divisi Administrasi, John Batara; Kepala Divisi Pemasyarakatan, I Putu Murdiana; Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Rudy Pakpahan, Kepala Unit Pelaksana Teknis Jajaran Keimigrasian, Pejabat Administrator dan Pengawas Kantor Wilayah serta perwakilan jajaran keimigrasian.
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk implementasi dari penguatan karakter yaitu religius dan nasionalis, dimana diharapkan melalui kegiatan ini dapat meningkatkan semangat pegawai untuk terus mengabdi bagi negara juga dalam meningkatkan pelayanan bagi masyarakat, dengan mengingat jasa para pahlawan.
Kegiatan ditutup dengan prosesi tabur bunga di pusara beberapa makam para pahlawan oleh Kakanwil diikuti seluruh Pimpinan Tinggi Pratama dan para Kepala UPT Jajaran Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara.***