Menu

Mode Gelap

Bolaang Mongondow

Hingga Akhir Tahun, 90 Persen Tempat Usaha di Boltim Telah Kantongi IMB


23 Nov 2022 19:26 WITA·


					Kepala DPMPTSP Boltim, Deny Mamonto (Foto: Istimewa) Perbesar

Kepala DPMPTSP Boltim, Deny Mamonto (Foto: Istimewa)

KONTRAS.CO.ID – Hingga akhir tahun, sebanyak 90 persen tempat usaha di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) sudah memiliki Izin Mendirikan Bangunan (IMB).

“Kami pasang target tahun ini semua tempat usaha yang ada di Boltim sudah memiliki izin. Sedangkan untuk sarang burung walet masih ada beberapa yang belum mengantongi izin, dikarenakan kita masih menunggu Peraturan Daerah (Perda) yang akan di tetapkan. kita menunggu penomoran untuk Perda sarang burung walet,” kata Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Boltim, Deny Mamonto beberapa waktu yang lalu.

Dirinya mengatakan, pihaknya juga menegaskan bagi pelaku usaha agar ketika membangun harus mengurus izin.

“Kami sangat terbuka bagi setiap pelaku usaha untuk mempermudah pengurusan dokumen izin. Kami bantu dan tidak berbelit Belit. Namun bagi pelaku usaha yang tidak memiliki izin kami akan tegas sampai menutup usaha itu. Akan tetapi bagi yang baru buka usahanya kita berikan kesempatan waktu sampai dua tiga, bulan baru kita arahkan mereka untuk pengurusannya,” terangnya.

Lanjutnya, sekarang sudah 75 persen tempat usaha yang mengantongi izin di seluruh kabupaten Boltim.

“Target kami akhir tahun ini sudah sampai 90 persen semua pelaku usaha di Kabupaten Boltim sudah memiliki izin. Kami juga selalu turun lapangan untuk mengecek dan melakukan sosialisasi himbauan agar semua usaha harus mengurus izin, agar semua tertib dan teratur, guna peningkatan PAD kita,” tutupnya.

Penulis: Achmad Zulfikar Embo

Baca Berita Lainnya :  Pemkab Boltim Miliki Aplikasi Pengaduan Online, SP4N LAPOR! Untuk Penyampaian Aspirasi Rakyat
Artikel ini telah dibaca 18 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Satnarkoba Polres Bolmong Berhasil Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Jenis Sabu di Desa Modomang

22 Januari 2025 - 08:52 WITA

Musnahkan Ribuan Surat Suara Rusak, Ketua KPU Boltim Sebut Itu Sesuai Regulasi

27 November 2024 - 01:57 WITA

KPU Bolmong Gelar Sosialisasi Penyuluhan Produk Hukum bersama Insan Pers

23 November 2024 - 16:44 WITA

Soal Surat Suara Rusak, Rusmin Mamonto: Sudah Diganti dan Telah Tiba di Gudang KPU Boltim

10 November 2024 - 15:07 WITA

Pj Bupati Lukman Lapadegan Tinjau Pelaksanaan Tes SKD CPNS Boltim

7 November 2024 - 20:00 WITA

Kepala DP3A Boltim Sebut Edukasi Dari Pemerintah Berhasil Meningkatkan Kesadaran Masyarakat Untuk Melaporkan Kasus Kekarasan Terhadap Perempuan dan Anak

2 November 2024 - 16:11 WITA

Trending di Bolaang Mongondow Timur