KONTRAS.CO.ID – Pemerintah Desa (Pemdes) Moyongkota, Kecamatan Modayag Barat, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menyalurkan Bantuan Pangan Beras tahap III kepada puluhan Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Penyaluran bantuan pangan beras dari Badan Pangan Nasional (BPN) mulai disalurkan oleh Pemdes Moyongkota kepada 91 KPM pada rabu 27 Maret 2024 yang lalu hingga Sabtu 30 Maret 2024.
Kepala Desa Moyongkota, Kaharudin Mamonto megatakan, ini adalah langkah nyata pemerintah untuk meringankan beban masyarakat di bulan suci ramadhan.
“Ini merupakan upaya pemerintah dalam meringankan beban masyarakat yang kurang mampu di bulan puasa, sehingga setiap KPM diberikan bantuan beras sebanyak 10 kilogram. Semoga bantuan tersebut bisa bermanfaat bagi KPM yang menerimanya,” kata Sangadi.
Adapun 91 KPM desa Moyongkota yang menerima bantuan tersebut diambil dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrim (PPPKE).
Penulis: Vikar Embo