KONTRAS.CO.ID – Pemerintah Desa (Pemdes) Tangaton, kecamatan Modayag Barat, menyambut kunjungan bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sam Sachrul Mamonto, Rabu 17 Januari 2024.
Kunjungan bupati tersebut dalam rangka peresmian Masjid Ar-Rahman di desa Tangaton.
Kepala Desa Tangaton, Henny Elvandari Mamonto usai peresmian mengucapkan terimakasih kepada bupati yang menyempatkan diri untuk hadir pada kegiatan tersebut.
“Saya atas nama pemerintah desa dan atas nama pribadi serta atas nama seluruh masyarakat desa tangaton mengucapkan terimaksih banyak kepada pak bupati yang telah hadir bersama-bersama dengan kita di acara peresmian masjid pertama yang ada di desa kami,” ucapnya.
Sangadi juga memberi apresiasi kepada seluruh masyarakat Desa Tangaton, khususnya kepada panita pembangunan dan pihak-pihak terkait yang turut terlibat dalam pembangunan masjid Ar-Rahman.
“Saya juga harus memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh elemen masyarakat desa tangaton, khususnya panitia pembangunan dan pihak-pihak terkait yang telah memberikan pokok pikiran, tenaga dan materi. Semoga apa yg telah dilaksanakan, akan dicatat sebagai amal ibadah oleh Allah SWT, dan saya yakin ini adalah bukti kecintaan masyarakat desa tangaton kepada mesjid Ar-Rahman, semoga mesjid yg telah diresmikan bisa membawa nilai-nilai kebaikan bagi kemashlatan umat manusia,” tutupnya.