- Hindari makanan pemicu
Beberapa makanan dengan sangat cepat memicu produksi asam lambung di dalam perut. The National Institute of Diabetes and Digestive and Kidney Disease (NIDDK) juga telah memberikan beberapa daftar bahan makanan dan minuman yang dapat dengan cepat memicu asam lambun dan harus dibatasi konsumsinya.
Sebagian besar makanan-makanan tersebut berasal dari kandungan asamnya, pedas hingga komponen kafein yang terkandung dalam makanan. Makanan-makanan dan minuman yang harus dihindari tersebut berupa cokelat, tomat dan buah yang asam, kopi, makanan pedas juga makanan berlemak.
- Makan lebih sedikit
Makanan yang dikonsumsi dalam jumlah banyak atau besar akan lebih lama berada di dalam perut. Ketika makanan mengendap lebih lama efeknya akan membuat tekanan yang lebih besar pada saluran kerongkongan dan berdampak memperburuk gejala lonjakan asam lambung.
Tips makan penderita asam lambung termasuk mengonsumsi makanan dalam porsi yang lebih sedikit. Makan dengan porsi lebih sedikit namun sering juga dikatakan sebagai pola makan yang lebih baik dibandingkan dengan makan banyak dalam intensitas yang lebih jarang.