Kontras.co.id – Wakil Wali Kota Kotamobagu, Rendy Virgiawan Mangkat (RVM), pada hari ini, Selasa 25 Februari 2025, berangkat ke Magelang untuk mengikuti retret nasional yang diselenggarakan oleh pemerintah pusat.
Kegiatan penting ini akan digelar pada 27 Februari 2025 dan dihadiri oleh kepala dan wakil kepala daerah dari seluruh Indonesia.
Dalam kegiatan tersebut, RVM akan bergabung dengan Wali Kota Kotamobagu, Wenny Gaib, yang juga turut hadir dalam retret tersebut. Saat dikonfirmasi, RVM membenarkan keikutsertaannya.
“Hari ini saya sudah harus berangkat ke Magelang untuk bergabung bersama Wali Kota Pak Wenny Gaib dalam agenda retret pada 27 Februari 2025,” ujarnya.
Retret nasional ini merupakan bagian dari instruksi pemerintah pusat yang mengharuskan seluruh wakil kepala daerah untuk hadir sehari sebelum penutupan kegiatan.
“Instruksi ini mengharuskan seluruh wakil kepala daerah untuk hadir sehari sebelum penutupan retret,” jelas RVM.
RVM juga menambahkan, bahwa setelah retret selesai, dirinya dan Wali Kota Wenny Gaib akan segera kembali ke Kotamobagu.
“Insha Allah, setelah retret, saya akan kembali ke Kotamobagu bersama Pak Wali Kota,” tutupnya.
Sources: KuasaNet/Lam