BOLTIM, KONTRAS MEDIA – Demi menjaga ketertiban dan keamanan dalam proses pendaftaran calon Kepala Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Polres Boltim siagakan personilnya di kantor Komisi Pemilihan Umum.
Kapolres Boltim, AKBP Irham Halik SIK, mengatakan sebanyak 67 anggotanya disiagakan agar proses pendaftaran tersebut berjalan kondusif.
“Dan untuk pergerakan personil sedang siaga di seputaran kantor KPU Boltim, serta personil lainnya ditugaskan untuk menertibkan jalur lalu lintas,” jelas Irham.
Lanjut Irham, pihaknya tetap menjalankan protokol kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
“Jangan lupa pakai masker cuci tanggan dan jaga jarak,” imbaunya. (Rendy Korompot)