Menu

Mode Gelap

Kotamobagu

Peringati Hari Guru Nasional, Ini Pesan Tatong Bara Bagi Pahlawan Tanpa Tanda Jasa di Kotamobagu


25 Nov 2022 16:55 WITA·


					Peringati Hari Guru Nasional, Ini Pesan Tatong Bara Bagi Pahlawan Tanpa Tanda Jasa di Kotamobagu Perbesar

KONTRAS.CO.ID – Pemerintah Kota Kotamobagu menggelar upacara peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2022, ke-77.

Upacara ini dilaksanakan di Lapangan Aruman Jaya Motoboi Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan, pada Jumat, 25 November 2022.

Upacara HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-77 yang bertema Guru Bangkit, Pulihkan Pendidikan Indonesia Kuat dan Maju tersebut, dipimpin langsung Wali Kota Kotamobagu, Tatong Bara.

Dalam sambutanya, Tatong Bara berharap agar para guru dapat menciptakan perubahan dalam proses pembelajaran.

“Penting bagi guru-guru, untuk menciptakan perubahan dalam proses pembelajaran. Yakni dengan merubah cara pandang dan cara mengajar dalam dunia pendidikan,” ucap Tatong Bara.

Lanjutnya, dibutuhkan peran dan dorongan dari Pemkot Kotamobagu agar mendukung para guru dalam menciptakan terobosan proses mendidik.

“Pemerintah akan terus mendorong dan membuka peluang bagi para guru, untuk menciptakan terobosan baru dalam proses mengajar murid kearah yang lebih baik dan lebih maju,” ujarnya.

Peringatan HUT PGRI Tahun 2022 ke-77 kali ini, dirangkaikan dengan penganugerahan piagam penghargaan kepada guru dan tokoh yang telah berdedikasi dalam dunia pendidikan.

Upacara turut dihadiri Wakil Wali Kota Nayodo Koerniawan, Forkpimda, Sekretaris Daerah (Sekda) Sofyan Mokoginta, Ketua PGRI, SKPD, Para Camat, dan guru – guru se-Kota Kotamobagu.

Penulis: Achmad Zulfikar Embo

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Peringati Hari Ginjal Sedunia 2025, RSUD Kotamobagu Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan Ginjal

13 Maret 2025 - 00:11 WITA

Wali Kota Weny Gaib Hadiri Rakor Bersama Gubernur Sulut

12 Maret 2025 - 22:46 WITA

Bulan Ramadhan, Pelayanan Poliklinik RSUD Kotamobagu Tetap Dibuka, Cek di Sini Jadwal Lengkapnya

11 Maret 2025 - 23:01 WITA

Gubernur Sulut Yulius Selvanus Tawarkan Expor Minyak Nilam ke Rumania

11 Maret 2025 - 22:39 WITA

Membanggakan! Kotamobagu Posisi Runner Up dalam Indeks Daya Saing Daerah Provinsi Sulut

11 Maret 2025 - 22:30 WITA

Cek Kesiapan Armada Pengangkut Sampah, Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat Kunjungi DLH Kotamobagu

11 Maret 2025 - 22:04 WITA

Trending di Kotamobagu