Menu

Mode Gelap

Kotamobagu

Desa Moyag Penghasil Gula Aren Terbesar di Kotamobagu


9 Sep 2020 20:56 WITA·


					Desa Moyag Penghasil Gula Aren Terbesar di Kotamobagu Perbesar

KOTAMOBAGU, KONTRAS MEDIA – Lahan perkebunan tanaman aren seluas 184,5 hektare, Desa Moyag, Kecamatan Kotamobagu Timur, menjadi sentra penghasil gula aren terbesar di Kota Kotamobagu.

Berdasarkan data Dinas Pertanian dan Perikanan (DPP), Desa Moyag mampu menghasilkan gula aren sebanyak ratusan ton per tahun.

“Ribuan pohon aren yang ada menjadi potensi yang luar biasa bagi masyarakat desa Moyag. Hasil olahan dari tanaman aren ini sangat membantu untuk peningkatan ekonomi warga. Per tahun produksi gula aren dari Desa Moyag bisa mencapai 874,9 ton,” kata Kepala Bidang Perkebunan, Tanaman Pangan dan Holtikultura DPP Kotamobagu, Ramjan Mokoginta.

Terpisah, Sekretaris Desa (Sekdes) Moyag, Maskur Gumalangit mengatakan, terus memberikan dukungan kepada para petani aren.

“Sebagai desa penghasil gula merah terbesar di Kotamobagu, tentunya ini menjadi berkah bagi kami, dan kami sangat bersyukur memiliki tanaman aren. Untuk menopang usaha para petani, pemerintah desa juga membentuk BUMDes yang siap membeli dan memasarkan kembali hasil produksi gula aren dari para petani,” ujarnya.

Untuk mendorong peningkatan produksi, Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu juga telah membangun pabrik gula semut di desa tersebut. Rumah produksi yang dibangun itu, juga bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Terutama para pengrajin gula.

“Sasaran kita adalah bagaimana masyarakat bisa sejahtera. Jika semua fasilitas dan sarana penunjang lainnya sudah lengkap, sudah langsung bisa dioperasikan,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kotamobagu, Imran Golonda.

Baca Berita Lainnya :  Rawan Longsor dan Banjir, BPBD Kotamobagu Imbau Warga di 11 Kelurahan san Desa Waspada Bencana
Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Pasar Murah Pemkot Kotamobagu Hadirkan Sembako Super Hemat, Tekan Inflasi Jelang Natal dan Tahun Baru

10 Desember 2024 - 20:53 WITA

Pj Wali Kota Kotamobagu Terima 3 Anugerah Mapalus Pendidikan 2024

5 Desember 2024 - 17:40 WITA

Pj Wali Kota Hadiri Bimtek Table Manner yang Digelar TP-PKK Kotamobagu

2 Desember 2024 - 21:18 WITA

Sekda Kotamobagu Buka Bimtek Kader Kesehatan Desa, Fokus Penanganan Stunting

29 November 2024 - 23:00 WITA

Pj Wali Kota Abdullah Mokoginta Pimpin Upacara Peringatan HGN dan HUT ke-79 PGRI

29 November 2024 - 14:26 WITA

Pj Wali Kota Abdullah Mokoginta Buka Rakor TP-PKK se-Kotamobagu

28 November 2024 - 16:43 WITA

Trending di Kotamobagu