Menu

Mode Gelap

18 Desa di Kotamobagu Segera Terima Dana Kelurahan


14 Jul 2023 23:12 WITA·

18 Desa di Kotamobagu Segera Terima Dana KelurahanPerbesar

KONTRAS.CO.ID – Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kotamobagu, Pra Sugiarto Yunus, mengatakan Dana Kelurahan Tahun 2023 mulai disalurkan.

Dari 18 Kelurahan di Kotamobagu, sudah 14 kelurahan yang menerima Dana yang berasal dari Dana Alokasi Umum (DAU) Kelurahan tahun 2023.

Menurutnya, tahun ini total anggarannya secara keseluruhan ada sekitar Rp1,8 Miliar untuk delapan belas kelurahan.

“Namun realisasinya baru empat belas kelurahan yang menerima dengan persentase 64 persen dan ini baru tahap satu
Untuk sisanya yang belum tersalur masih Empat Kelurahan lagi yakni Kelurahan Genggulang,Tumobui,Motoboi Besar dan Kotamobagu,” ucap Pra Sugiarto.

”Tentunya karena ini pekerjaan fisik diharapkan sesuaikan dengan perencanaan yang sudah disepakati oleh pemerintah dan masyarakat yang ada di kelurahan tersebut, sebab di awal tahun depan akan ada pemeriksaan dari badan pemeriksaan keuangan (BPK)” terangnya.

Terpisah, Lurah Kelurahan Kobo Besar, Eka Sukoco Menyampaikan dengan adanya dana kelurahan tersebut tentunya dapat membantu masyarakat yang ada di kelurahan.

“kalau sesuai RAB nya untuk kobo besar sendiri ada pembuatan jalan sekaligus pembuatan Kanstin di jalan pemukiman di RT. 6,” kata Eka

Ia berharap ke seluruh masyarakat agar bersama-sama dengan pemerintah untuk mengawal pembangunan di kelurahan.

“Teruntuk masyarakat terlebih khusus di lokasi pembangunan jalan dan kanstin agar nantinya tolong untuk memantau pekerjaan itu bersama-sama karena ini adalah dana kelurahan jangan sampai ada pekerja nakal yang pekerjaannya tidak sesuai dengan RAB,” ujarnya

“Kalau bisa untuk dana kelurahan jangan hanya 200 juta saja, apabila dana dari pemkot ada maka 18 kelurahan ini minimal di angka 400 juta biar nanti kegiatan di kelurahan bukan hanya 1 saja kalau bisa 2 kenapa tidak,” tambahnya.

Artikel ini telah dibaca 7 kali

Baca Berita Lainnya

Peringati Hari Ginjal Sedunia 2025, RSUD Kotamobagu Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan Ginjal

13 Maret 2025 - 00:11 WITA

Wali Kota Weny Gaib Hadiri Rakor Bersama Gubernur Sulut

12 Maret 2025 - 22:46 WITA

Bulan Ramadhan, Pelayanan Poliklinik RSUD Kotamobagu Tetap Dibuka, Cek di Sini Jadwal Lengkapnya

11 Maret 2025 - 23:01 WITA

Gubernur Sulut Yulius Selvanus Tawarkan Expor Minyak Nilam ke Rumania

11 Maret 2025 - 22:39 WITA

Membanggakan! Kotamobagu Posisi Runner Up dalam Indeks Daya Saing Daerah Provinsi Sulut

11 Maret 2025 - 22:30 WITA

Cek Kesiapan Armada Pengangkut Sampah, Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat Kunjungi DLH Kotamobagu

11 Maret 2025 - 22:04 WITA

Trending diKotamobagu