Menu

Mode Gelap

Kotamobagu

Wali Kota Tatong Bara Launching Rangkaian Kegiatan HUT Kota Kotamobagu ke 16 Tahun


8 Mei 2023 10:54 WITA·


					Wali Kota Tatong Bara Launching Rangkaian Kegiatan HUT Kota Kotamobagu ke 16 Tahun Perbesar

KONTRAS.CO.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu menggelar kegiatan launching rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kotamobagu ke 16, bertempat di Lapangan Molinow, pada Senin, 8 Mei 2023.

Launcing ini ditandai dengan pelepasan balon udara yang dilakukan oleh Wali kota Kotamobagu, Tatong Bara yang turut didampingi wakil Wali kota serta sejumlah unsur Forkopimda.

Tatong dalam sambutannya mengatakan bahwa, dirinya sangat mengapresiasi kegiatan ini serta sejumlah unsur yang turut serta mendukung dan mensukseskan kegiatan ini.

“Kegiatan silaturahmi sekaligus dalam rangka menyambut HUT Kota Kotamobagu serta sebagai bagian dari upaya kita dalam membangun Kota Kotamobagu lebih maju ke depannya,” ucap Tatong.

Tatong juga menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat berjalan lancar sampai dengan puncak peringatan pada tanggal 23 Mei 2023 nanti.

“Kita doakan bersama seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan sesuai harapan hingga puncak peringatan 23 Mei mendatang,” pungkasnya.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh wakil Wali kota, Sekretaris Daerah, sejumlah unsur Forkopimda, para asisten, kepala OPD, para camat serta lurah dan sangadi se Kotamobagu.

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Peringati Hari Ginjal Sedunia 2025, RSUD Kotamobagu Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan Ginjal

13 Maret 2025 - 00:11 WITA

Wali Kota Weny Gaib Hadiri Rakor Bersama Gubernur Sulut

12 Maret 2025 - 22:46 WITA

Bulan Ramadhan, Pelayanan Poliklinik RSUD Kotamobagu Tetap Dibuka, Cek di Sini Jadwal Lengkapnya

11 Maret 2025 - 23:01 WITA

Gubernur Sulut Yulius Selvanus Tawarkan Expor Minyak Nilam ke Rumania

11 Maret 2025 - 22:39 WITA

Membanggakan! Kotamobagu Posisi Runner Up dalam Indeks Daya Saing Daerah Provinsi Sulut

11 Maret 2025 - 22:30 WITA

Cek Kesiapan Armada Pengangkut Sampah, Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat Kunjungi DLH Kotamobagu

11 Maret 2025 - 22:04 WITA

Trending di Kotamobagu