Wali Kota Tatong Bara Launching Kampung Moderasi Beragama di Desa Sia

KONTRAS.CO.ID – Walikota Kotamobagu Tatong Bara menghadiri sekaligus me-launching kampung moderasi beragama di Desa Sia, Kecamatan Kotamobagu Utara, Kamis (24/8/2023).

Hadir dalam kegiatan, Kakanwil Kemenag Sulut Hi Sarbin Sehe beserta jajaran, Forkopimda, Kakan Kemenag Kotamobagu Jamaluddin Lamato, Asisten I Nasli Paputungan, BKSUA dan MUI Kotamobagu, sejumlah pimpinan OPD, para Camat, Lurah, Kepala Desa serta Tokoh Agama.

Wali Kota Tatong Bara dalam sambutannya menyampaikan, bahwa pencanangan kampung moderasi beragama di Desa Sia ini harus diikuti oleh seluruh karakter masyarakat yang mewakilinya.

“Saya berharap, pencanangan ini juga tercermin dari masyarakat Desa Sia dalam mengimplementasikan desa atau kampung moderasi beragama itu sendiri,” ujarnya.

Tatong mengatakan, Kota Kotamobagu sendiri masuk dalam 10 kota toleran di Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan berdekatannya rumah-rumah ibadah serta cerminan kuat kerukunan antar umat beragama.

Dan berharap, pencanangan Kampung Moderasi Beragama tersebut bukan hanya sebagai acara seremonial semata, namun harus diikuti keseragaman berfikir sebagai desa yang menjadi contoh.

“Bahwa pencanangan dari Kampung Moderasi Beragama ini, bukan hanya dari sisi gedung peribadatan dan perbedaan, tapi bagaimana moderasi itu benar-benar ada di alam pikiran setiap masyarakat. Insyaallah dengan pencanangan ini ada perubahan pola pikir kita yang dimulai dari Desa Sia. Saya percaya ketinggian Desa Sia akan memancarkan sinar moderasi ke seluruh Kota Kotamobagu,” ungkapnya.

Baca juga :  DP3A Kotamobagu Sebut Angka Kasus KDRT Meningkat