Menu

Mode Gelap

Kotamobagu

Update Corona Kotamobagu 8 Desember: 7 Kasus Baru Konfirmasi Positif


8 Des 2020 14:32 WITA·


					Update Corona Kotamobagu 8 Desember: 7 Kasus Baru Konfirmasi Positif Perbesar

KOTAMOBAGU, KONTRAS MEDIA – Angka kasus virus Corona di Kotamobagu terus bertambah. 8 Desember 2020, Satuan Tugas (Satgas) covid-19, kembali merilis 7 kasus baru konfirmasi positif covid-19.

7 kasus baru ini menambah daftar akumulasi kasus covid-19 di Kotamobagu mencapai 202 kasus.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kotamobagu, dr Tanty Korompot menyebutkan, 7 kasus tersebut merupakan pelaku perjalanan, rapid test reaktif, kontak erat dan suspek dengan pemeriksaan swab test positif.

“Satu di antara Tujuh kasus positif covid-19 ini, meninggal dunia pada tanggal Tujuh Desember 2020,” beber Korompot.

Sementara kasus sembuh dan bebas isolasi sebanyak 139 orang, kasus meninggal 9 orang dan kasus aktif 54 orang.

Berikut rincian asal kasusnya:

  1. Kasus 196 adalah perempuan, umur 33 tahun, alamat Kotamobagu. Merupakan pelaku perjalanan rapid test reaktif dengan pemeriksaan swab test terkonfirmasi positif.
  2. Kasus 197 adalah perempuan, umur 25 tahun, alamat Bilalang Satu. Merupakan pelaku perjalanan dengan rapid test reaktif dengan pemeriksaan swab test terkonfirmasi positif.
  3. Kasus 198 adalah laki – Laki, umur 45 tahun, alamat Mongkonai Barat. Merupakan rapid test reaktif dengan pemeriksaan swab test terkonfirmasi positif.
  4. Kasus 199 adalah laki – laki, umur 12 tahun, alamat Mogolaing. Merupakan kontak erat kasus konfirmasi 6.692 dengan pemeriksaan swab test terkonfirmasi positif.
  5. Kasus 200 adalah laki – laki, umur 49 tahun, alamat Sinindian. Merupakan kontak erat dari kasus konfirmasi 6.449 dengan pemeriksaan swab test terkonfirmasi positif.
  6. Kasus 201 adalah perempuan, umur 38 tahun, alamat Kopandakan Satu.
    Merupakan kasus suspek dengan pemeriksaan swab test terkonfirmasi
    positif.
  7. Kasus 202 adalah perempuan, umur 44 tahun, alamat Pobundayan. Merupakan kasus suspek yang telah meninggal pada tanggal 7 Desember
    2020, dengan pemeriksaan swab test TCM terkonfirmasi positif.
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Wawali Kotamobagu Ajak Wajib Pajak Segera Laporkan SPT

13 Maret 2025 - 20:45 WITA

Kunjungi Festival Ramadan Pegadaian, Wali Kota Weny Gaib: Sangat Mendukung UMKM

13 Maret 2025 - 20:39 WITA

Gelar Tarawih Keliling, Kapolres Kotamobagu Imbau Jaga Kamtibmas dan ‘3 JAGA’

13 Maret 2025 - 20:38 WITA

Polres Kotamobagu Amankan Warga Kotobangon Akibat Penjualan LPG 3Kg di Atas HET

13 Maret 2025 - 20:37 WITA

PN Kotamobagu Jatuhkan Vonis ke 3 WNA Tiongkok atas Pelanggaran Keimigrasian

13 Maret 2025 - 13:06 WITA

Peringati Hari Ginjal Sedunia 2025, RSUD Kotamobagu Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan Ginjal

13 Maret 2025 - 00:11 WITA

Trending di Kotamobagu