Menu

Mode Gelap

Kotamobagu

Update Corona Kotamobagu 12 Oktober: 2 Kasus Baru Konfirmasi Positif


12 Okt 2020 23:43 WITAยท


					Update Corona Kotamobagu 12 Oktober: 2 Kasus Baru Konfirmasi Positif Perbesar

KOTAMOBAGU, KONTRAS MEDIA – Angka kasus virus corona di Kota Kotamobagu terus meningkat. Senin, (12/10/2020), Satuan tugas covid-19 Kotamobagu, kembali merilis 2 kasus baru konfirmasi positif.

Dengan bertambahnya 2 kasus baru tersebut, jumlah akumulatif pasien konfirmasi positif di Kotamobagu menjadi 103 orang.

“Kasus 103 adalah perempuan, umur 40 tahun, alamat Mogolaing dan kasus 104 adalah laki-laki, umur 42 tahun, alamat Mogolaing. Keduanya merupakan suspek dengan pemeriksaan swab test terkonfirmasi positif,” ungkap juru bicara satgas covid-19 Kotamobagu, dr Tanty Korompot, melalui siaran persnya.

Sementara itu, pasien positif covid-19 yang dinyatakan sembuh dan bebas isolasi sebanyak 70 orang.

“Kasus meninggal 7 orang, kasus aktif 26 orang,” sebut Korompot.

Ia kembali mengimbau, agar masyarakat dapat mengikuti protokol kesehatan demi mencegah penyebaran virus corona.

“Mari kita budayakan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. Semoga pasien konfirmasi positif bisa segera sembuh,” ucapnya. (jcn)

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Bulan Ramadhan, Pelayanan Poliklinik RSUD Kotamobagu Tetap Dibuka, Cek di Sini Jadwal Lengkapnya

11 Maret 2025 - 23:01 WITA

Gubernur Sulut Yulius Selvanus Tawarkan Expor Minyak Nilam ke Rumania

11 Maret 2025 - 22:39 WITA

Membanggakan! Kotamobagu Posisi Runner Up dalam Indeks Daya Saing Daerah Provinsi Sulut

11 Maret 2025 - 22:30 WITA

Cek Kesiapan Armada Pengangkut Sampah, Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat Kunjungi DLH Kotamobagu

11 Maret 2025 - 22:04 WITA

RSUD Kotamobagu Siap Sukseskan Visi-Misi Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat

10 Maret 2025 - 22:01 WITA

Polres Kotamobagu Amankan 68 Tabung LPG 3Kg Ilegal, Dugaan Penimbunan Rugikan Masyarakat

10 Maret 2025 - 21:46 WITA

Trending di Kotamobagu