KONTRAS.CO.ID – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu, Meiddy Makalalag dan Syarif J. Mokodongan (MESRA) menghadiri acara kampanye dialogis di Desa Poyowa Kecil, pada Rabu, 9 Oktober 2024.
Ribuan warga tumpah ruah di lokasi kampanye sejak pukul 20.00 WITA sambil menunggu kedatangan pasangan nomor urut 1 ini.
Menariknya, saat MESRA tiba, seluruh masyarakat yang hadir langsung meneriakan ucapat selamat datang kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu dengan mnggunakan bahasa Mongondow.
“Dega niondon ki Wali Kota bo Wakil Wali Kota naton komintan,” ucap masyarakat.
Ketua Tim Pemenangan MESRA, Beggie C.H Gobel saat memberikan sambutan, menyampaikan jika momen ini masyarakat dapat langsung berdialog dengan pasangan MESRA.
“Malam ini, pasangan MESRA akan menjawab dan merespon apa yang disampaikan dan dikemukakan oleh masyarakat secara langsung,” katanya.