Menu

Mode Gelap

Politik

Sampaikan Visi Misi, Ama-UKP Tuai Dukungan Warga Bangunan Wuwuk


6 Okt 2020 19:40 WITAยท


					Sampaikan Visi Misi, Ama-UKP Tuai Dukungan Warga Bangunan Wuwuk Perbesar

POLITIK, KONTRAS MEDIA – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Amalia Ladjar – Uyun Kunaefi Pangalima (Ama – UKP), kembali melaksanakan kampanye dialogis. Kampanye kali ini, digelar di Desa Bangunan Wuwuk, Kecamatan Modayag Barat, Selasa (6/10/2020).

Saat tiba di lokasi kampanye, Ama-UKP terlihat didampingi juru kampanye, Suradi Simbala, ketua tim relawan pemenangan, dan sejumlah perwakilan partai pengusung.

“Paslon Ama – UKP telah berkomitmen apabila terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati, visi misi ungulan mereka akan dikerja nyatakan untuk kesejahteraan masyarakat Boltim. Mari kita pilih dan menangkan Paslon kita Ama-UKP nomor urut satu, demi kelanjutan pembangun dan kesejahteraan masyarakat,” ajak ketua tim pemenangan Ama-UKP. Suradi Simbala dalam orasi politiknya.

Mengawali penyampain progaram unggulan yang dituangkan dalam visi misi, Ama-UKP mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Boltim dan Bawaslu.

“Terima kasih banyak kepada Bapak Kapolres dan jajaran yang telah mengawal dan menjaga berjalanya kampanye Paslon Ama-UKP. Dan ucapan terimakasih juga kepada Panwas Kecamatan yang telah memantau kegiatan kami,” ucap UKP.

Ama-UKP di kampanye itu menawarkan beberapa program unggulan yang telah menjadi Visi Misi mereka.

“Apabila masyarakat mempercayakan kami menjadi Bupati dan Wakil Bupati, maka kami akan menjadi tulang punggung masyarakat Boltim, semua program unggulan kami untuk masyarakat Boltim. Jagan lupa tanggal 9 Desember pilih nomor satu Ama-UKP, amanah untuk kelanjutan pembangunan,” janji pasangan calon ini.

Usai penyampain orasi politik, Ama-UKP mendapat pernyataan sikap dukungan dari sejumlah masyarakat bagunan wuwuk.

“Awalnya kami belum menentukan sikap pilihan ke paslon manapun, ketika kami mendegar sambutan Visi Misi Ama-UKP, kami tertarik. Oleh karena itu kami siap mendukung dan memenangkan Ama-UKP,” kata salah satu tokoh masyarakat Bagunan Wuwuk. (Rendy)

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Apa Kriteria Driver Gojek dan Grab yang Dapat THR Idul Fitri? Ini Kata Manajemen

11 Maret 2025 - 22:12 WITA

Bagaimana Syarat Agar Driver Ojek Online Gojek dan Grab Dapat THR? Cek di Sini

11 Maret 2025 - 22:10 WITA

Modus Pelaku Sekaligus Produsen yang Mengurangi Takaran Minyakita, Polisi Ungkap Kerugian Negara yang Bernilai Fantastis

11 Maret 2025 - 22:08 WITA

Cek Kesiapan Armada Pengangkut Sampah, Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat Kunjungi DLH Kotamobagu

11 Maret 2025 - 22:04 WITA

Festival Ramadan Pegadaian 2025 di Kelurahan Matali Resmi Dibuka, Hadirkan Beragam Kegiatan Islami dan UMKM

1 Maret 2025 - 22:45 WITA

BERITA KEHILANGAN: Sebuah Sertipikat Tanah Milik Warga Kotamobagu Hilang

25 Februari 2025 - 13:40 WITA

Trending di Politik