Sambut Hari Dharma Karya Dhika Ke-77, Kantor Imigrasi Kotamobagu Gelar Donor Darah

KOTAMOBAGU, KONTRAS.CO.ID – Sambut Hari Dharma Karya Dhika ke-77, Kementrian Hukum dan HAM (Kemenkumham), Kantor Imigrasi Kelas II, Non TPI Kotamobagu menggelar bakti sosial.

Bakti sosial yang dilakukan berupa donor darah, yang dilaksanakan di Kantor Imigrasi Kotamobagu, pada Selasa, 26 Juli 2022.

Kegiatan bakti sosial donor darah ini, Kantor Imigrasi Kotamobagu bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Bolaang Mongondow.

Kepala Kantor Imigrasi Kotamobagu, Usman, mengatakan jika donor darah tersebut dimulai sejak pukul 09.00 WITA, pagi tadi.

“Kegiatan Bakti Sosial dalam bentuk Donor Darah dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Dharma Karya Dhika Ke-77,” kata Usman.

Donor darah ini diikuti secara antusias oleh seluruh pegawai Kantor Imigrasi Kotamobagu.

“Selain pegawai Kantor Imigrasi, Dharma Wanita dan masyarakat sekitar juga turut mengikuti donor darah ini dengan antusias,” kata Usman.

Para peserta donor darah mendapatkan suplemen makanan dari PMI Kotamobagu dan Kantor Imigrasi Kotamobagu, berupa vitamin, susu, makanan ringan dan sup kacang hijau.

Suplemen ini agar dapat mengembalikan kebugaran peserta donor darah.

“Kegiatan Donor Darah Kantor Imigrasi Kotamobagu adalah untuk meningkatkan rasa kepedulian dan akan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan melalui kegiatan donor darah dan menunjukkan rasa kemanusiaan serta menciptakan rasa saling tolong menolong antar sesama manusia,” ucap Usman.***

Fahri Rezandi Ibrahim

Baca juga :  Kerja Bakti di Taman Kota, Kanca BRI Kotamobagu Siap Sambut HUT ke-17 Kotamobagu, Pj. Wali Kota Beri Apresiasi