Menu

Mode Gelap

Repdem Kotamobagu: Tidak Ada Keraguan, Meiddy Makalalag Pantas Memegang Mandat Partai


28 Jun 2024 17:03 WITAยท

Repdem Kotamobagu: Tidak Ada Keraguan, Meiddy Makalalag Pantas Memegang Mandat PartaiPerbesar

KONTRAS.CO.ID – Salah satu organisasi sayap Partai PDI Perjuangan, yakni Repdem Kotamobagu, menyatakan dukungan kuat terhadap Meiddy Makalalag sebagai calon Wali Kota Kotamobagu pada Pilkada Serentak 2024.

Dalam keterangannya, anggota Repdem Kotamobagu, Fiki Gumeleng, bahwa Meiddy Makalalag tidak hanya pantas, tetapi juga melampaui definisi kepantasan untuk posisi tersebut.

“Mungkin sebagian akan merasa pantas atau tidak seorang Meiddy Makalalag menjadi calon Wali Kota? Dalam partai, tidak hanya menjadi seorang kader, tetapi membangun rumah perjuangan sebagai basis sentral dalam mengkonsolidasikan pendidikan politik,” ujar Fiki.

Ia menambahkan bahwa Meiddy adalah sosok yang telah melakukan transformasi perjuangan dan menghadapi berbagai tantangan yang membuat partai mengalami pasang surut di Kotamobagu.

“Sejarah mencatat hal itu,” tegasnya.

Fiki menjelaskan bahwa selama lebih dari 15 tahun, Meiddy Makalalag telah membuat berbagai terobosan yang menjadikan DPC PDI Perjuangan Kotamobagu sebagai partai pelopor.

Mekal sapaan akrab Meiddy Makalalag, berhasil menghidupkan dan menumbuhkan instrumen partai di Rumah Perjuangan.

“Tidak ada keraguan bagi yang mencatat sejarah panjang itu, Meiddy Makalalag pantas sebagai pemegang mandat partai untuk dicalonkan sebagai calon Wali Kota Kotamobagu,” katanya dengan penuh keyakinan.

Sebagai bagian dari sayap partai, Repdem Kotamobagu bersama sayap partai lainnya seperti DPC BMI Kotamobagu dan DPC TMP Kotamobagu menyatakan solidaritas mereka.

“Kami solid bersatu dalam nafas perjuangan yang sama, bergerak,” tegas Fiki.

Ia juga menekankan bahwa tidak ada yang bisa memecah belah persatuan dan perjuangan mereka.

“Meiddy Makalalag layak diperjuangkan, menang bersama rakyat,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 96 kali

Baca Berita Lainnya

Peringati Hari Ginjal Sedunia 2025, RSUD Kotamobagu Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan Ginjal

13 Maret 2025 - 00:11 WITA

Wali Kota Weny Gaib Hadiri Rakor Bersama Gubernur Sulut

12 Maret 2025 - 22:46 WITA

Bulan Ramadhan, Pelayanan Poliklinik RSUD Kotamobagu Tetap Dibuka, Cek di Sini Jadwal Lengkapnya

11 Maret 2025 - 23:01 WITA

Gubernur Sulut Yulius Selvanus Tawarkan Expor Minyak Nilam ke Rumania

11 Maret 2025 - 22:39 WITA

Membanggakan! Kotamobagu Posisi Runner Up dalam Indeks Daya Saing Daerah Provinsi Sulut

11 Maret 2025 - 22:30 WITA

Cek Kesiapan Armada Pengangkut Sampah, Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat Kunjungi DLH Kotamobagu

11 Maret 2025 - 22:04 WITA

Trending diKotamobagu