KONTRAS.CO.ID – Bulan suci Ramadhan 1444 H diperkirakan jatuh pada tanggal 23 Maret 2023.
Hal ini berdasarkan kalender hijriyah, yang menyebut jika Ramadhan 1444 H antara tanggal 22 dan 23 Maret.
Saat ini sudah berada di pernghujung Syaban, artinya bulan Ramadhan sudah di depan mata.
Menjadi tradisi di Kotamobagu, setiap Ramadhan tiba, masyarakat berbondong-bondong menjajakan menu takjil buka puasa.
Selain itu, ada berbagai kegiatan keagamaan juga dilakukan di Kotamobagu.
Hal tersebut membuat aktivitas masyarakat menjadi padat.
Menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, maka masyarakat diminta selalu menjaga keamanan dan ketertiban.
Wali Kota Tatong Bara selalu menyampaikan akan hal Kamtibmas bagi masyarakat Kotamobagu.
Tatong Bara mengajak agar senantiasa mempererat tali silaturahmi antar sesama masyarakat Kotamobagu.
Selain itu, Tatong Bara juga meminta agar menjauhi aktivitas-aktivitas yang dapat menimbulkan pelanggaran hukum.
“Mari kita selalu menjaga keamanan dan ketertiban di tengah-tengah masyarakat,” imbau Tatong Bara.
“Silaturahmi antara kita sangat penting, dan menjaga daerah kita agar terhindar dari hal-hal yang tidak kita inginkan,” sambung Tatong Bara dalam beberapa kali sambutannya.