Menu

Mode Gelap

Program BSPS Kotamobagu Dapat Suntikan Dana Rp3,4 Miliar


10 Feb 2021 16:48 WITA·

Program BSPS Kotamobagu Dapat Suntikan Dana Rp3,4 MiliarPerbesar

KOTAMOBAGU, KONTRAS MEDIA —Selain mendapatkan bantuan dana yang bersumber dari Bantuan Dana Investasi (BDI) sebesar Rp2,1 Miliar, tahun 2021 ini, Kota Kotamobagu juga memperoleh bantuan dana melalui program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) dengan jumlah anggaran mencapai Rp3,4 Miliar.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Kotamobagu, Chelsia Paputungan, Rabu (10/2/2021).

“Alhamdulillah Tahun 2021 ini, Kota Kotamobagu juga mendapatkan bantuan dana sebesar Rp3,4 Miliar untuk program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya dari Kementerian PUPR. Ini menambah total pagu anggaran kita yang sudah tertata sebelumnya dalam APBD 2021 untuk BSPS sebesar Rp1,5 Miliar yang bersumber dari DAK. Jadi total anggaran untuk BSPS di Kotamobagu pada tahun 2021 ini mencapai Rp4,9 Miliar,” ujarnya.

Menurutnya, bantuan dana tersebut untuk program BSPS yang bersumber dari APBN ini, nantinya diperuntukkan untuk 170 unit rumah di wilayah Kota Kotamobagu.

“Bantuan dana 3,4 Miliar untuk program BSPS ini diperoleh berkat upaya Wali Kota Kotamobagu, Tatong Bara, yang sangat intens memperjuangkan tambahan dana untuk pembangunan di Kota Kotamobagu, serta peran anggota Komisi V DPR RI Bapak Herson Mayulu, dalam mengawal dan memperjuangkan aspirasi masyarakat Kota Kotamobagu,” terangnya.

Artikel ini telah dibaca 4 kali

Baca Berita Lainnya

Peringati Hari Ginjal Sedunia 2025, RSUD Kotamobagu Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan Ginjal

13 Maret 2025 - 00:11 WITA

Bupati Yusra Alhabsyi Beri ‘Challenge’ ke Pemuda Bolmong

12 Maret 2025 - 22:53 WITA

Wali Kota Weny Gaib Hadiri Rakor Bersama Gubernur Sulut

12 Maret 2025 - 22:46 WITA

Bulan Ramadhan, Pelayanan Poliklinik RSUD Kotamobagu Tetap Dibuka, Cek di Sini Jadwal Lengkapnya

11 Maret 2025 - 23:01 WITA

Gubernur Sulut Yulius Selvanus Tawarkan Expor Minyak Nilam ke Rumania

11 Maret 2025 - 22:39 WITA

Membanggakan! Kotamobagu Posisi Runner Up dalam Indeks Daya Saing Daerah Provinsi Sulut

11 Maret 2025 - 22:30 WITA

Trending diKotamobagu