Menu

Mode Gelap

Kotamobagu

Pimpin Rapat dengan Forkopimda Kotamobagu, Pj. Wali Kota Bahas Inflasi Hingga Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024


12 Okt 2023 14:53 WITA·


					Pimpin Rapat dengan Forkopimda Kotamobagu, Pj. Wali Kota Bahas Inflasi Hingga Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024 Perbesar

KONTRAS.CO.ID – Penjabat Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani, memimpin rapat dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kotamobagu, di ruang kerjanya, pada Kamis 12 Oktober 2023.

Menurut Kepala Badan Kesbangpol Kota Kotamobagu Sitti Rafiqah Bora, terdapat beberapa poin penting yang dibahas dalam rapat tersebut.

“Pertama terkait stabilitas keamanan wilayah Kota Kotamobagu jelang tahapan pelaksanaan Pemilu dan Pileg tahun 2024,” ungkapnya.

Lanjut Ragiqa, dukungan dari jajaran Forkopimda sangat dibutuhkan agar agenda nasional 5 tahunan ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses.

“Selain itu ikut dibahas terkait pengendalian inflasi di Kotamobagu, termasuk penataan dan penertiban pedagang pasar yang masih sering berjualan di badan jalan dan menganggu pengguna jalan,” ungkapnya.

Turut hadir dalam rapat tersebut, Dndim 1303 Bolmong Letkol. Inf. Topan Angker, Kapolres Kotamobagu AKBP. Dasveri Abdi, SIK, Kajari Kotamobagu Elwin Agustian Khahar, Ketua Pengadilan Negeri Junita Beatrix Ma’i, Sekretais Daerah Sofyan Mokoginta, Asisten Pemerintahan dsn Kesra Nasli Paputungan, Kepala Kesbangpol Kotamobagu Sitti Rafiqah Bora, dan sejumlah pimpinan OPD Pemkot Kotamobagu.

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Bulan Ramadhan, Pelayanan Poliklinik RSUD Kotamobagu Tetap Dibuka, Cek di Sini Jadwal Lengkapnya

11 Maret 2025 - 23:01 WITA

Gubernur Sulut Yulius Selvanus Tawarkan Expor Minyak Nilam ke Rumania

11 Maret 2025 - 22:39 WITA

Membanggakan! Kotamobagu Posisi Runner Up dalam Indeks Daya Saing Daerah Provinsi Sulut

11 Maret 2025 - 22:30 WITA

Cek Kesiapan Armada Pengangkut Sampah, Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat Kunjungi DLH Kotamobagu

11 Maret 2025 - 22:04 WITA

RSUD Kotamobagu Siap Sukseskan Visi-Misi Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat

10 Maret 2025 - 22:01 WITA

Polres Kotamobagu Amankan 68 Tabung LPG 3Kg Ilegal, Dugaan Penimbunan Rugikan Masyarakat

10 Maret 2025 - 21:46 WITA

Trending di Kotamobagu