Berikut Amalan saat Malam Lailatul Qadar
Pada malam Lailatul Qadar, setiap umat Islam dianjurkan untuk melakukan berbagai amalan dan memperbanyak beribadah antara lain:
- Mendirikan Shalat Malam atau Qiyamul Lail
- Membaca Al-Quran
- Melakukan I’tikaf di Masjid
- Memperbanyak sedekah
- Memperbanyak dzikir dan istighfar
- Memperbanyak doa untuk meminta ampunan kepada Allah
Berikut doa yang bisa dibaca saat malam Lailatu Qadar:
Allahumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu ‘anni.
Artinya: Wahai Tuhan, Engkau Maha Pengampun, menyukai orang yang minta ampunan, ampunilah aku.
Malam Lailatul Qadar
Malam Lailatul Qadar datang pada sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan. Rasulullah SAW pernah bersabda, “Carilah Malam Lailatul Qadar di malam ganjil dari sepuluh terakhir Ramadhan.” (HR Al-Bukhari).
Malam Lailatul Qadar terjadi pada malam ganjil 10 hari terakhir di bulan Ramadhan. Meski tidak satupun umat Islam tahu hadirnya Lailatul Qadar, malam Lailatul Qadar tentunya dapat dilihat tanda-tandanya.