Duta Digital Desa Sukses Laksanakan Sosialisasi di 20 Desa se-Boltim

Boltim,kOntras.cO.id – Kegiatan Sosialisasi Desa Digital sebagai tahap awal dalam pelaksanaan desa cerdas yang dilakukan oleh Duta Digital di Kabupaten di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) berjalan sukses.

Agenda sosialisasi kepada masyarakat yang dimulai pada tanggal 16 September 2022 yang lalu itu, sukses diselesaikan oleh duta digital pada akhir September.

Tampak Masyarakat yang Mengikuti Proses Sosialisasi Digital Desa

Salah satu Duta Digital, Putri Intan Permatasari Van Gobel mengatakan, kegiatan sosialisasi yang dilakukan duta digital disambut antusias oleh masyarakat di beberapa desa yang ada di boltim.

“Masyarakatnya begitu antusias ketika kita datang untuk melakukan sosialisasi tentang desa digital, mereka merasa senang karena desa mereka bisa masuk dalam daftar desa cerdas,” ujarnya.

Tampak Foto Perangkat Desa

Adapun Desa di Boltim yang masuk dalam Desa cerdas sebanyak 20 Desa, yakni:

Desa Buyat

Desa Buyat Barat

Desa Buyat Selatan

Desa Bulawan II

Desa Paret

Desa Nuangan Barat

Desa Modayag Barat

Desa Liberia

Desa Guaan

Desa Bongkudai Barat

Desa Nuangan Selatan

Desa Purworejo Tengah

Desa Sumbe Rejo

Desa Bongkudai Baru

Desa Pinonobatuan

Desa Tutuyan III

Desa Dodap

Desa Tombolikat Selatan

Desa Motongkad Utara

Desa Jiko.

Penulis: Achmad Zulfikar Embo

Baca juga :  Wali Kota, Tatong Bara hadiri Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif