Menu

Mode Gelap

Bolaang Mongondow Raya

Dua Atlet Asal Boltim Tambah Perolehan Medali Emas di Porprov XI Sulut


17 Nov 2022 22:11 WITA· kurang dari 1 menit


					Dua Atlet Asal Boltim Tambah Perolehan Medali Emas di Porprov XI Sulut Perbesar

KONTRAS.CO.ID – Dua atlet asal Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) dari Cabang Olahraga (Cabor) Karate dan Lompat Jauh, sukses meraih medali emas pada hari ke empat pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Sulawesi Utara (Sulut) yang digelar di Kabupaten Bolaang Mongondow.

Adapun kedua atlet yang berhasil meraih medali emas yakni, Cinta Muaya dari Cabor Karate dan Apriadi dari Cabor Lompat Jauh.

Atas prestasi tersebut, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Boltim, Sogol Mamonto, mengaku bangga dengan perjuangan para atlet asal Boltim dalam ajang Porprov Sulut di Kabupaten Bolmong.

“Pencapaian Cinta Muaya dan Apriadi menyumbangkan perolehan medali emas di Porprov Sulut ini merupakan prestasi yang membanggakan dan mengharumkan nama kabupaten kita Bolaang Mongondow Timur,” ungkap Sogol, Kamis 17 November 2022.

Selain itu, kata Sogol, kontingen Boltim juga menyabet dua medali perak. Masing-masing di cabor lari 100 meter putri dan lomba tolak peluru putra, serta satu medali perunggu untuk lomba wushu.

“Sampai dengan hari ini sudah ada lima medali yang diraih oleh atlet Kabupaten Bolaang Mongondow Timur,” katanya.

Dirinya juga berharap, raihan medali tersebut bisa memotivasi atlet di cabor lainnya untuk memberikan yang terbaik bagi daerah.

“Semoga atlet lain juga memberikan performa terbaiknya dan meraih medali untuk mengharumkan nama Boltim,” pungkasnya. (*)

Penulis: Achmad Zulfikar Embo

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Bupati Yusra Alhabsyi Beri ‘Challenge’ ke Pemuda Bolmong

12 Maret 2025 - 22:53 WITA

Satres Narkoba Polres Bolmong Tangkap Pengedar Sabu di Inobonto, Komitmen Perangi Obat Terlarang!

10 Maret 2025 - 21:49 WITA

Polres Bolmong Sita dan Musnahkan Ribuan Liter Miras dan Ratusan Butir Obat Bebas Terbatas

20 Desember 2024 - 21:56 WITA

Musnahkan Ribuan Surat Suara Rusak, Ketua KPU Boltim Sebut Itu Sesuai Regulasi

27 November 2024 - 01:57 WITA

Soal Surat Suara Rusak, Rusmin Mamonto: Sudah Diganti dan Telah Tiba di Gudang KPU Boltim

10 November 2024 - 15:07 WITA

Pj Bupati Lukman Lapadegan Tinjau Pelaksanaan Tes SKD CPNS Boltim

7 November 2024 - 20:00 WITA

Trending di Advertorial