KONTRAS.CO.ID – Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PP dan KB) Kotakobagu, menggelar kegiatan orientasi Tim Pendamping Keluarga (TPK) di Kecamatan Kotamobagu Timur, Selasa, 23 April 2024.
Kegiatan yang dipusatkan di Kantor Kecamatan tersebut dihadiri 45 peserta dari 5 desa dan kelurahan di Kotamobagu Timur.

Pada orientasi tersebut membahas materi mekanisme alur pendampingan TPK, pemutakhiran data KRS hingga penggunaan aplikasi ELSIMIL.
Dinas PP dan KB pun menghadirkan 3 narasumber untuk melakukan materi pada kegiatan orientasi TKP tersebut, yakni Kepala Bidang Pengendalian Penduduk, Chindra Buhang, Fungsional Kependudukan dan Keluarga Berencana, Suriani Kawulusan dan Penyuluh Keluarga Berencana, Feri Suwoto.***