Menu

Mode Gelap

Advertorial

Pemkot Kotamobagu Gelar Upacara Peringatan HUT RI Ke-76


17 Agu 2021 18:22 WITA·


					Pemkot Kotamobagu Gelar Upacara Peringatan HUT RI Ke-76 Perbesar

ADVERTORIAL – Upacara pengibaran bendera dalam rangka hari proklamasi kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia tahun 2021 di Kotamobagu, berlangsung khidmat, Selasa, 17 Agustus 2021.

Upacara yang digelar di Lapangan Boki Hotinimbang itu, dilaksanakan dengan menerapkan Protokol Kesehatan (Proses) secara ketat.

Wali Kota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, Selaku inspektur upacara mengatakan, peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-76 Tahun 2021 ini punya tantangan tersendiri bagi kita semua.

“Di tengah pandemi yang masih berlangsung hingga saat ini, Alhamdulillah kita masih bisa melaksanakan rangkaian kegiatan HUT dengan sederhana dan penuh khidmat,” ujarnya.

Lanjutnya, namun dibalik kesederahaan perayaan ini, tidak pernah menyurutkan makna yang terkandung dalam HUT kemerdekaan RI.

“Momentum peringatan tahun ini harus lebih meningkatkan semangat perjuangan, partisipasi dan kebersamaan kita semua, khususnya seluruh masyarakat Kota Kotamobagu untuk bersama-sama melawan pandemi ini,” katanya.

Ia mengatakan, momentum ini harus kita jadikan kekuatan besar untuk bahu membahu, saling bekerjasama, dan berupaya semaksimal mungkin agar bisa memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kita harus berjuang bersama, kita harus kuat bersama, kita harus punya kesadaran bersama agar pandemi yang sudah hampir 2 tahun ini bisa segera berakhir dan kita semua bisa menjalani hidup normal kembali,”

Tatong mengucapkan, selamat hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia Ke-76, Dirgahayu Bangsaku, Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh.

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Pj Wali Kota Hadiri Rapat Paripurna DPRD Kotamobagu dalam Rangka Persetujuan dan RPDT APBD Tahun 2025

30 November 2024 - 22:22 WITA

APBD Bolmong Tahun 2025 Ditetapkan Lewat Paripurna DPRD

29 November 2024 - 23:21 WITA

DPRD Bolmong Paripurnakan Pembicaraan Tingkat I Ranperda APBD 2024

28 November 2024 - 23:38 WITA

DPRD Bolmong Gelar Paripurna Penandatanganan KUA-PPAS APBD 2025

26 November 2024 - 17:43 WITA

Bersama Eksekutif, DPRD Bolmong Bahas Ranperda RPJPD 2024-2045

22 November 2024 - 23:58 WITA

KPU Bolmong Sukses Gelar Debat Publik Ketiga Calon Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow

18 November 2024 - 16:54 WITA

Trending di Advertorial