Menu

Mode Gelap

Bolaang Mongondow Raya

Lewat Virtual, Wali Kota Hadiri Paripurna Penyampaian 6 Ranperda


17 Feb 2021 12:17 WITA·


					Lewat Virtual, Wali Kota Hadiri Paripurna Penyampaian 6 Ranperda Perbesar

KOTAMOBAGU, KONTRAS MEDIA – Wali Kota Kotamobagu, Tatong Bara, mengikuti rapat paripurna pembicaraan tingkat I penyampaian 6 Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) inisiatif DPRD Kotamobagu, Selasa (16/2/2021) malam, melalui virtual.

Wali Kota menyambut baik 5 Ranperda insiatif DPRD yang nantinya akan dibahas untuk dijadikan peraturan daerah (Perda).

Ranperda inisiatif itu masing-masing tentang penanganan wabah, hari ulang tahun Kotamobagu, kawasan kumuh, ketentraman dan ketertiban masyarakat serta pembentukan produk hukum.

“Bagi pemerintah, 5 ranperda inisiatif legislatif ini tentunya sebuah gambaran nyata akan adanya tekad dan tanggung jawab serta kebersamaan antara pihak eksekutif dan legislatif, dalam mempersembahkan pengabdian, dedikasi serta karya terbaiknya untuk kemajuan daerah serta kesejahteraan masyarakat di daerah ini,” ujar Wali Kota.

Lebih lanjut dikatakan, ranperda inisiatif yang disampaikan pihak legislatif tersebut merupakan payung hukum yang sangat penting dan dibutuhkan pemerintah daerah dalam rangka menyediakan pedoman untuk mensukseskan penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan serta kemasyarakatan.

“Hal ini bisa dilihat dengan diajukannya ranperda tentang pembentukan produk hukum daerah yang bertujuan untuk memberikan pedoman bagi pemerintah daerah dalam pembentukan produk hukum daerah yang baik. Mulai dari tata cara perencanaan, kesiapan, perumusan, pembahasan, pengesahan, perlindungan dan penyebarluasan,” terangnya.

“Demikian juga dengan 4 ranperda inisiatif lainnya. Seluruhnya tentu bertujuan untuk dapat meningkatkan kualitas penyelenggaraan roda pemerintahan, pembangunan serta kesejahteraan seluruh masyarakat di daerah ini,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Peringati Hari Ginjal Sedunia 2025, RSUD Kotamobagu Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan Ginjal

13 Maret 2025 - 00:11 WITA

Bupati Yusra Alhabsyi Beri ‘Challenge’ ke Pemuda Bolmong

12 Maret 2025 - 22:53 WITA

Wali Kota Weny Gaib Hadiri Rakor Bersama Gubernur Sulut

12 Maret 2025 - 22:46 WITA

Bulan Ramadhan, Pelayanan Poliklinik RSUD Kotamobagu Tetap Dibuka, Cek di Sini Jadwal Lengkapnya

11 Maret 2025 - 23:01 WITA

Gubernur Sulut Yulius Selvanus Tawarkan Expor Minyak Nilam ke Rumania

11 Maret 2025 - 22:39 WITA

Membanggakan! Kotamobagu Posisi Runner Up dalam Indeks Daya Saing Daerah Provinsi Sulut

11 Maret 2025 - 22:30 WITA

Trending di Kotamobagu