BOLSEL, KONTRAS.CO.ID– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Daerah Pemilihan (Dapil) II Kecamatan Pinolosian bersatu, kembali menggelar Reses untuk menyerap aspirasi masyarakat, Rabu 01 Maret 2023.
Reses masa sidang IV tahun 2023 ini dilaksankan di Desa Linawan, Kecamatan Pinolosian, setelah sebelumnya di gelar di Desa Onggunoi , Kecmatan Pinolosian Timur.
Ketua DPRD Bolsel Arifin Olii menyampaikan, Reses merupakan agenda Dewan yang wajib dilaksanakan, untuk menyerap semua aspirasi masyarakat sebagaimana yang di amanatkan undang-undang.
“Kegiatan reses merupakan amanah undang-undang bagi setiap anggota dewan untuk menyerap aspirasi masyarakat yang dituangkan dalam Undang Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah,” kata Ketua DPRD Bolsel.
Arifin juga menjelaskan, bahwa Reses ini dilakukan secara serentak di 3 Daerah pemilihan (Dapil) berbeda, dimulai tanggal 28 Februari sampai 01 Maret 2023.
“Reses DPRD Bolsel ini, kami laksanakan serentak di tiga Daerah pemilihan berbeda. Dan khusus Dapil II, Reses ini kami mulai dari Desa Onggunoi, kemudian dilanjutkan tadi pagi di Desa Tobayagan dan terakhir di Desa Linawan,” ujarnya.
Arifin menambahkan, bahwa semua masukan dan aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat, akan kami bahas dan dihimpun dalam pokok-pokok pikiran dewan.
“Hari ini kami kembali meminta usulan dari masyarakat karena reses ini adalah kegiatan DPRD. Dimana usulan-usulan dari bapak/ibu akan kami masukan ke pokok-pokok pikiran anggota DPRD,” pungkasnya.
“Ada tujuh anggota DPRD dari Dapil II ini yang siap mendengarkan dan mengawal usulan-usulan dari bapak/ibu sekalian. dan kami akan liat mana usulan yang menjadi prioritas di tiap Desa untuk kemudian akan kami upayakan untuk merealisasikannya,” tambahnya.
Reses tersebut turut dihadiri oleh seluruh Anggota DPRD dari Dapil II, yakni ketua DPRD Bolsel Arifin Olii, Wakil ketua DPRD Salman Mokoagow, anggota DPRD Muhamad Paputungan, Sarjan Podomi, Petrus Keni, Hanira paputungan, dan Supatia Kobandaha, serta seluruh Sangadi, BPD, Toko masyarakat, Tokoh pemuda, lambaga adat, Camat bersama jajaran, dan para masyarakat setempat.