Menu

Mode Gelap

Berita Utama

Dianugerahi Gelar KRT Dari Keraton Surakarta Hadiningrat, Sam Sachrul: Gelar Ini Saya Persembahkan Untuk Masyarakat Jawa di Boltim


16 Feb 2023 20:01 WITA·


					Dianugerahi Gelar KRT Dari Keraton Surakarta Hadiningrat, Sam Sachrul: Gelar Ini Saya Persembahkan Untuk Masyarakat Jawa di Boltim Perbesar

KONTRAS.CO.ID – Bupati Sam Sachrul Mamonto, dianugerahi gelar Kanjeng Raden Tumenggung (KRT) dari Keraton Surakarta Hadiningrat.

Gelar itu diserahkan oleh Ingkang Sinoehoen Kandjeng Soesoehoenan Pakoe Buewono XIII di Keraton, Rabu 15 Februari 2023.

Gelar tersebut diberikan kepada Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) bersama dengan sejumlah pejabat dan tokoh di Indonesia sebagai pemimpin yang selalu berkarya untuk kemajuan dan kemakmuran dan rakyatnya, serta menjadi pemimpin yang selalu menjaga keberagaman, adat dan budaya.‬

Penganugerahan dilaksanakan dengan sebuah prosesi Kekeratonan Surakarta yang sangat sakral.

Penerima gelar memakai busana beskap lengkap bak seorang pangeran.

Bupati Sam Sachrul Mamonto datang ke Keraton Hadiningrat didampingi istrinya yang juga Ketua TP-PKK Boltim Seska Ervina Budiman, dan putranya merupakan Ketua KNPI Boltim Moh Izra Haliantara Mamonto.

Gelar adat yang diterima Bupati Sam Sachrul Mamonto itu menjadi kebanggaan tersendiri baginya serta semua masyarakat Bolaang Mongondow Timur.

Sebab, ada kriteria yang ditentukan pihak keraton dan mereka yang diberi gelar adat sudah menjadi kerabat dekat keraton hadiningrat.

“Gelar ini saya persembahkan untuk semua masyarakat khususnya suku Jawa yang ada di Boltim,” ucap Sam Sachrul Mamonto. (*)

Penulis: Vikar

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Bupati Yusra Alhabsyi Beri ‘Challenge’ ke Pemuda Bolmong

12 Maret 2025 - 22:53 WITA

Satres Narkoba Polres Bolmong Tangkap Pengedar Sabu di Inobonto, Komitmen Perangi Obat Terlarang!

10 Maret 2025 - 21:49 WITA

Polres Bolmong Sita dan Musnahkan Ribuan Liter Miras dan Ratusan Butir Obat Bebas Terbatas

20 Desember 2024 - 21:56 WITA

Pj Wali Kota Hadiri Rapat Paripurna DPRD Kotamobagu dalam Rangka Persetujuan dan RPDT APBD Tahun 2025

30 November 2024 - 22:22 WITA

APBD Bolmong Tahun 2025 Ditetapkan Lewat Paripurna DPRD

29 November 2024 - 23:21 WITA

DPRD Bolmong Paripurnakan Pembicaraan Tingkat I Ranperda APBD 2024

28 November 2024 - 23:38 WITA

Trending di Advertorial