Menu

Mode Gelap

Kotamobagu

Dipimpin Sekda, Pemkot Kotamobagu Kunjungi MPP Kabupaten Bone Bolango


3 Feb 2023 18:32 WITA·


					Dipimpin Sekda, Pemkot Kotamobagu Kunjungi MPP Kabupaten Bone Bolango Perbesar

KONTRAS.CO.ID—Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu, Sofyan Mokoginta, S.H, bersama pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu mengunjungi fasilitas Mall Pelayanan Publik (MPP) milik Pemerintah Kabupaten Bone Bolango.

Pada kunjungan ini, Sofyan bersama para pimpinan OPD, melihat langsung proses pelaksanaan pelayanan serta menanyakan berbagai hal terkait dengan pemanfaatan fasilitas MPP Kabupaten Bone Bolango tersebut.

“MPP ini tentunya sudah sangat baik, apalagi berbagai jenis layanan yang disatukan dalam satu atap. Kami ke sini untuk belajar tentang pengelolaannya,” ujar Sofyan.

Melihat proses pelayanan yang dilakukan di MPP ini, Sofyan berharap Pemerintah Kota Kotamobagu juga nantinya bisa membangun Mall Pelayanan Publik di Kotamobagu.

“Insyaallah jika kondisi fiskal lebih stabil dan ketersediaan anggaran kita cukup, kita juga bisa membangun Mall Pelayanan Publik di Kotamobagu. Dengan menyatukan proses pelayanan publik seperti ini akan lebih memudahkan masyarakat dalam mengakses berbagai layanan pemerintahan,” ucapnya.

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Peringati Hari Ginjal Sedunia 2025, RSUD Kotamobagu Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan Ginjal

13 Maret 2025 - 00:11 WITA

Wali Kota Weny Gaib Hadiri Rakor Bersama Gubernur Sulut

12 Maret 2025 - 22:46 WITA

Bulan Ramadhan, Pelayanan Poliklinik RSUD Kotamobagu Tetap Dibuka, Cek di Sini Jadwal Lengkapnya

11 Maret 2025 - 23:01 WITA

Gubernur Sulut Yulius Selvanus Tawarkan Expor Minyak Nilam ke Rumania

11 Maret 2025 - 22:39 WITA

Membanggakan! Kotamobagu Posisi Runner Up dalam Indeks Daya Saing Daerah Provinsi Sulut

11 Maret 2025 - 22:30 WITA

Cek Kesiapan Armada Pengangkut Sampah, Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat Kunjungi DLH Kotamobagu

11 Maret 2025 - 22:04 WITA

Trending di Kotamobagu