Menu

Mode Gelap

Bolaang Mongondow Raya

29 Maret Ditutup, Pemkot Harap Masyarakat Daftar Lomba IGA


19 Mar 2021 20:49 WITA·


					29 Maret Ditutup, Pemkot Harap Masyarakat Daftar Lomba IGA Perbesar

KOTAMOBAGU, KONTRAS MEDIA  – Pendaftaran lomba Innovative Government Award (IGA) Kotamobagu tahun 2021 masih dibuka.

Kepala Bidang Litbang, Bappelitbangda Kotamobagu, Fahmi Iman, mengatakan hingga saat ini, Jumat (19/3/2021), sudah ada 4 orang pendaftar yang memasukan proposal.

Sementara itu, sekitrlar 20 orang pendaftar kini dalam tahap perampungan proposal.

“Adapun untuk masyarakat umum masih sebagian besar terus melakukan konsultasi penyusunan proposal,” terangnya.

Fahmi mengungkapkan jika batas akhir pendaftaran lomba IGA Kotamobagu ini pada tanggal 29 Maret 2021.

“Masih ada kesempatan untuk mendaftar. Pemerintah Kotamobagu berharap masyarakat dapat berpartisipasi mendaftar pada lomba IGA tahun ini,” katanya.

“Melalui lomba IGA ini, inovasi yang lahir dari ide masyarakat akan sangat berpengaruh terhadap kemajuan daerah kita tercinta,” sambungnya.

Dirinya menambahkan, bagi yang ingin mendaftar agar segera memasukan proposal inovasi ke kantor Bappelitbangda.

“Segera masukan proposalnya agar segera didata dan diverifikasi oleh tim,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Bulan Ramadhan, Pelayanan Poliklinik RSUD Kotamobagu Tetap Dibuka, Cek di Sini Jadwal Lengkapnya

11 Maret 2025 - 23:01 WITA

Gubernur Sulut Yulius Selvanus Tawarkan Expor Minyak Nilam ke Rumania

11 Maret 2025 - 22:39 WITA

Membanggakan! Kotamobagu Posisi Runner Up dalam Indeks Daya Saing Daerah Provinsi Sulut

11 Maret 2025 - 22:30 WITA

Cek Kesiapan Armada Pengangkut Sampah, Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat Kunjungi DLH Kotamobagu

11 Maret 2025 - 22:04 WITA

RSUD Kotamobagu Siap Sukseskan Visi-Misi Wali Kota Weny Gaib dan Wawali Rendy Mangkat

10 Maret 2025 - 22:01 WITA

Satres Narkoba Polres Bolmong Tangkap Pengedar Sabu di Inobonto, Komitmen Perangi Obat Terlarang!

10 Maret 2025 - 21:49 WITA

Trending di Bolaang Mongondow Raya